HukumKlikSultengParigi MoutongPolitik

Kapolres Parimo Dampingi Kapolda Sulteng dan Gubernur Tinjau TPS Saat PSU Pilkada 2025

×

Kapolres Parimo Dampingi Kapolda Sulteng dan Gubernur Tinjau TPS Saat PSU Pilkada 2025

Sebarkan artikel ini
Kapolres Parigi Moutong, Bersama Forkopimda Parigi Moutong mendampingi Kapolda Sulteng bersama Gubernur dan Komisioner KPU RI dalam rangka kunjungan ke TPS. Foto: Polres Parimo.

PARIMO – Kapolres Parigi Moutong, AKBP Jovan Reagan Sumual, bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Parigi Moutong, mendampingi Kapolda Sulawesi Tengah, Gubernur Sulawesi Tengah, dan Komisioner KPU RI dalam kunjungan ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Parigi Moutong, Rabu (16/4/2025).

Pemantauan dimulai pukul 07.30 WITA, bertempat di lapangan sepak bola Desa Sausu Trans, Kecamatan Sausu, dan dilanjutkan ke sejumlah titik lokasi TPS lainnya di Kabupaten Parigi Moutong.

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pengawasan dan pengamanan pelaksanaan PSU, menyusul putusan Mahkamah Konstitusi yang memerintahkan pemungutan suara ulang. Pemerintah dan aparat berwenang ingin memastikan proses demokrasi berjalan transparan, tertib, dan kondusif.

BACA JUGA:  Mendorong Kualitas PAUD: Sosialisasi dan Pendampingan untuk Sekolah Ramah Anak

Seluruh tahapan PSU di TPS yang dikunjungi berlangsung dengan aman dan tertib. Kehadiran para pejabat tinggi tersebut juga memberikan semangat kepada petugas KPPS dan masyarakat untuk turut menjaga jalannya pemilu yang jujur dan adil.

Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pejabat penting, antara lain Karo Ops Polda Sulteng, Dir Binmas Polda Sulteng, Dir Intel Polda Sulteng, Dir Tahti Polda Sulteng, Kabid Propam Polda Sulteng, serta Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Parigi Moutong.

Rombongan melakukan pemantauan langsung ke beberapa TPS, yaitu TPS 02 Desa Taliabo, TPS 04 Desa Balinggi, TPS 01 Desa Purwosari, dan TPS di Lapas Kelas II Olaya, guna memastikan pelaksanaan PSU berjalan lancar, aman, dan sesuai prosedur.

BACA JUGA:  Relawan Ahmad Ali Kerahkan Alat Berat Hingga Bangun Dapur Umum di Lokasi Banjir Parigi Moutong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *