KlikParimo – Harapan Timnas Indonesia untuk lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 harus kandas, setelah Meksiko berhasil menggulung Selandia Baru dengan skor 4-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu 18/11/2023.
Kemenangan Meksiko di pertandingan ketiga atau matchday terakhir Grup F Piala Dunia U-17 2023, memastikan tim dari Amerika Tengah itu lolos ke babak 16 besar sebagai penghuni runner-up Grup F, sekaligus penutup peluang Timnas Indonesia U-17.
Laga Meksiko vs Selandia Baru ini sempat tertunda lebih dari 30 menit karena hujan deras. Setelah itu, pertandingan kembali dilaksanakan. Kedua tim bermain cukup berhati-hati.

Namun, sejak menit pertama Meksiko terus menekan yang membuat Selandia Baru bermain lebih was-was dalam menyerang.Gawang Selandia Baru pun akhirnya dijebol Juarez pada menit ke-42. Gol tersebut menjadi gol satu-satunya Timnas Meksiko di babak pertama.
Di babak kedua, Meksiko kembali meningkatkan serangan dan mendominasi permainan membuat Selandia Baru tak berkutik, yang pada akhirnya gawang Selandia Baru kembali kebobolan pada menit ke-47 lewat Jimenez.Kemudian, Meksiko menambah keunggulan di menit ke-54 melalui Carrilo.
Pemain 17 tahun ini kembali membobol gawan lawan dan membawa timnya unggul 4-0 di menit ke-67. Gol tersebut menjadi gol penutup di laga itu, sekaligus memastikan Timnas Meksiko U-17 lolos ke 16 besar.